(+62-61) 662 8088

primakawasan@ptppk.co.id

PT PPK Jajaki Kerja Sama Pengembangan Kawasan Bersama Pemkab Batu Bara

Batu Bara, 11 Desember 2025 – PT Prima Pengembangan Kawasan (PPK) melakukan pertemuan dengan pemerintah Kabupaten Batu Bara dalam rangka menjajaki peluang kerja sama strategis terkait pengembangan kawasan di Kabupaten Batu Bara. Pertemuan tersebut berlangsung di Rumah Dinas Bupati Batu Bara dalam suasana hangat dan penuh diskusi konstruktif.

Dalam pertemuan tersebut, Direktur PT Prima Pengembangan Kawasan memaparkan rencana dan arah pengembangan Perusahaan yang berfokus pada dukungan percepatan Pembangunan daerha, khususnya melalui pengembangan Kawasan terpadu.

Pengembangan Kawasan ini dinilai memiliki potensi besar dalam mendorong pertumbungan ekonomi daerah serta peningkatan fasilitas public di Kabupaten Batu Bara.

Bupati Batu Bara, Baharuddin Siagian menyambut baik inisiatif kerja sama tersebut dan menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Batu Bara dalam mendukung investasi yang memberikan dampak positif bagi Masyarakat.

“Pemerintah Kabupaten Batu Bara terbuka terhadap kerja sama strategis yang dapat mendorong percepatan Pembangunan daerah. Pengembangan Kawasan yang terencana dengan baik diharapkan mampu memberikan nilai tambah bagi perekonomian dan kesejahteraan Masyarakat,” ujar Baharuddin Siagian.

Senada dengan hal tersebut, Sutanto Direktur PT Prima Pengembangan Kawasan menyampaikan bahwa PPK siap bersinergi dengan pemerintah daerah dalam mendukung pengembangan Kawasan yang berkelanjutan dan berdaya saing.

“PT Prima Pengembangan Kawasan berkomitmen untuk mendukung Pembangunan daerah melalui pengembangan kawasan. Sinergi dengan Pemerintah Kabupaten Batu Bara menjadi langkah penting dalam menciptakan kawasan yang memiliki daya tarik investasi serta memberikan dampak positif bagi perekonomian local,” Jelas Sutanto.

Lebih lanjut, salah satu fokus pembahasan dalam pertemuan ini Adalah terkait ketersediaan suplai air bersih sebagai fasilitas pendukung utama. Infrastruktur air bersih dinilai memiliki peran strategis dalam mendukung pengembangan kawasan dan meningkatkan daya tarik investasi di kabupaten Batu Bara.

Melalui pertemuan ini, PT Prima Pengembangan Kawasan dan Pemerintah Kabupaten Batu Bara berharap dapat menindaklanjuti pembahasan ke tahap yang lebih konkret guna mewujudkan pengembangan kawasan yang terintegrasi, berkelanjutan, dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.